Kenapa Filter Instagram Tidak Bisa Digunakan? Simak Jawabannya di Sini

Kenapa filter Instagram tidak bisa digunakan? Sebagian pengguna Instagram terkadang mengeluh karena filter tidak muncul sehingga tidak bisa digunakan untuk update story.

Padahal, banyak filter Instagram yang lucu sehingga sayang jika tidak bisa digunakan. Berikut alasan kenapa filter tidak muncul dan tak dapat digunakan:

1. Aplikasi Instagram Belum Diupdate

Salah satu alasan kenapa filter Instagram tidak bisa digunakan yaitu karena mungkin saja aplikasi yang digunakan belum di-update. Sama seperti aplikasi smartphone lainnya aplikasi Instagram juga selalu diperbarui. Oleh karena itu pastikan aplikasi Instagram yang sedang digunakan merupakan versi terbaru dan sudah diupdate.

Jika masih menggunakan Instagram versi lama sebaiknya segera update melalui Play Store. Caranya yaitu:

  • Buka aplikasi Play Store
  • Ketik ‘Instagram’ pada kolom pencarian
  • Tap tombol ‘Update’
  • Tunggu sampai update selesai
  • Buka kembali aplikasi Instagram

Setelah melakukan langkah tersebut, segera buka aplikasi dan coba filter yang ada di fitur Story. Jika filter masih tidak bisa digunakan, coba lakukan cara berikutnya.

2. Sistem Smartphone Tidak Kompatibel

Alasan lainnya yang bisa menyebabkan filter Instagram tidak bisa digunakan yaitu karena sistem smartphone yang digunakan belum kompatibel dengan versi Instagram terbaru. Karena fitur filter dari Instagram baru dimunculkan dalam beberapa tahun belakangan ini maka smartphone dengan versi lama bisa jadi tidak mampu mengakses fitur ini.

Beberapa produk smartphone misalnya Android dengan tipe flagship memungkinkan penggunanya untuk melakukan upgrade sistem Android menjadi versi terbaru. Jika memang memungkinkan upgrade sebaiknya segera lakukan hal tersebut untuk menjajal filter Instagram.

3. Koneksi Internet yang Tidak Stabil

Tak jarang koneksi internet juga mempengaruhi pengguna dalam mengakses fitur Instagram seperti filter. Koneksi yang tidak stabil tentunya dapat membuat pengguna tidak bisa menggunakan filter.

Selain itu koneksi internet yang buruk juga memungkinkan update versi Instagram terbaru menjadi tidak sempurna. Hal ini pada akhirnya menyebabkan filter sama sekali tidak bisa muncul di aplikasi Instagram atau muncul, tetapi tidak bisa digunakan.

Oleh karena itu, periksa lagi jaringan internet dan provider yang sedang digunakan. Jika memang jaringan sedang tidak stabil tunggulah hingga jaringan internet membaik kemudian coba lagi mengakses filter Instagram

4. Memori Smartphone Sudah Penuh

Penuhnya memori internal smartphone juga bisa mempengaruhi kinerja dari aplikasi Instagram. Hal ini bisa menyebabkan pengguna tidak dapat menggunakan filter di Instagram karena kinerja smartphone yang melambat. Oleh karena itu, bagi pengguna Instagram yang memiliki smartphone dengan kapasitas memori internal rendah sebaiknya sering membackup file dan menghapus sebagian file yang tidak penting.

Pengguna juga sebaiknya selalu memperhatikan kapasitas memori dan menyediakan ruang untuk mengakses Instagram. Jika menggunakan memori eksternal, pindahkan sebagian file dan aplikasi pada penyimpanan memori eksternal.

5. Cache di Memori Aplikasi Terlalu Besar

Tanpa disadari, ukuran cache pada aplikasi Instagram juga mampu mempengaruhi kinerja Instagram. Filter Instagram yang tidak bisa digunakan bisa jadi disebabkan karena cache yang sudah terlalu besar. Cache sendiri adalah sistem yang memungkinkan suatu aplikasi menyimpan data dan informasi.

Jadi, cache Instagram berisikan data dan informasi yang telah diakses pengguna dari Instagram. Cache yang dihapus tidak akan berakibat fatal terhadap akun Instagram. Hanya saja, hasil pencarian di Instagram yang pernah ditemukan akan menghilang setelah cache dihapus.

Itulah 5 alasan yang menjawab kenapa filter Instagram tidak bisa digunakan. Jika kelima alasan tersebut masih belum memberikan solusi, sebaiknya laporkan masalah ini ke Instagram melalui fitur ‘Bantuan’ di aplikasi Instagram.

https://ctdip-uat.who.int/ Kunjungi Link Nonton Film gartis INDOXXI, tersedia movie terbaru dunia21 lk21, ganool yang bisa anda totonton secara gratis.