Cara Daftar Kartu Prakerja
Cara Daftar Kartu Prakerja

Inilah Syarat dan Cara Daftar Kartu Prakerja 2022

Sejak tahun 2020, pemerintah menjalankan program Prakerja untuk masyarakat Indonesia. Bahkan saat ini akan hadir gelombang ke-23 yaitu pada bulan Februari 2022. Cara daftar kartu Prakerja sangatlah mudah. Tentunya harus memenuhi syarat pendaftaran secara lengkap terlebih dahulu. Namun sebelum mendaftar ke program Prakerja ini, simak penjelasan mengenai program Prakerja berikut:

Apa itu Prakerja?

Program Prakerja merupakan program yang diadakan oleh pemerintah Indonesia sejak tahun 2020. Sudah banyak lulusan dari program yang diadakan oleh pemerintah ini. Bahkan tidak sedikit masyarakat Indonesia yang merasakan manfaat dari program ini. Tujuan dari program Prakerja adalah untuk mengembangkan skill serta keterampilan masyarakat.

Sedangkan sasaran dari program Prakerja pada awalnya adalah untuk kalangan anak muda yang produktif. Namun saat ini program Prakerja juga ditujukan untuk siapapun yang terdampat PHK karena pandemi Covid-19. Dengan demikian, diharapkan masyarakat dapat bersaing di dunia kerja dengan skill yang dimiliki tersebut.

Adapun bagi yang sudah berhasil mengikuti program selanjutnya diberikan kartu Prakerja. Selain itu setiap anggota dari program ini juga akan mendapatkan insentif dana dari pemerintah. Insentif diberikan secara bertahap per bulan adalah Rp. 600 ribu dan diberikan selama 4 bulan. Tidak hanya itu, peserta pelatihan juga diberikan uang insentif survey senilai Rp. 150 ribu.

Tujuan Program Prakerja

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, program Prakerja sangat berguna bagi siapapun yang ingin mengasah skill dan kemampuan di dunia kerja. Oleh karena itu, sangat penting untuk mengikuti program Prakerja saat ini. Namun sebelum mengetahui cara daftar kartu Prakerja alangkah baiknya untuk mengetahui tujuan dari program pemerintah berikut ini:

1. Memberikan Pelatihan Khusus

Untuk mencari pekerjaan di Indonesia cukup sulit, apalagi dengan kondisi pandemi seperti saat ini. Karena lapangan kerja di Indonesia masih kurang. Bahkan tenaga kerja yang berkualitas juga terbilang rendah. Perlu diketahui. rata-rata SDM di Indonesia saat ini masih di bawah. Hal ini yang membuat sulitnya tenaga kerja Indonesia bersaing di dunia kerja.

Dengan adanya program Prakerja, maka masyarakat bisa lebih meningkatkan skill maupun kemampuan yang dimilikinya. Karena program ini akan memberikan berbagai pelatihan kepada peserta Prakerja sesuai dengan minat. Ada berbagai jenis program pelatihan yang bisa dipilih. Mulai dari seni, bahasa, bisnis, kecantikan, pengembangan diri, sertifikasi, jasa, marketing, finansial dan lain sebagainya.

2. Kualitas SDM di Indonesia Bisa Meningkat

Saat ini kualitas SDM Indonesia terbilang masih rendah. Tidak heran jika, banyak masyarakat Indonesia yang masih menjadi pekerja di negaranya sendiri. Hal ini terjadi karena kurangnya kualitas SDM untuk mengembangkan usaha dengan lebih baik.

Program Prakerja ini bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia agar dapat meningkatkan kualitas SDM. Dengan begitu, program ini bisa melahirkan pekerja yang memiliki kemampuan, inovatif, kreatif serta berjiwa pemimpin. Sehingga masyarakat bisa mendominasi dunia kerja di negaranya sendiri maupun standar global.

3. Lebih Mudah Mendapatkan Peluang Kerja

Semua peserta dari program Prakerja akan mendapatkan pelatihan khusus dari perusahaan yang bekerja sama dengan program Prakerja. Dengan demikian peserta akan mendapatkan pelatihan sekaligus memiliki kesempatan untuk membangun relasi yang jauh lebih luas. Dengan demikian, lulusan dari program ini diharapkan akan memiliki peluang kerja yang lebih lebar.

Tidak hanya itu, semua peserta yang sudah mendapatkan keahlian juga bisa masuk ke platform job placement. Sehingga akan lebih mudah untuk mendapatkan kerja. Daripada itu, siapa pun yang ingin menjadi wirausaha, pasti lebih mudah untuk mendapatkan KUR.

4. Membantu Perekonomian Rakyat

Seperti yang sudah diketahui, bahwa program Prakerja dimulai saat adanya pandemi Covid-19. Pada masa itu, tidak sedikit orang kehilangan pekerjaannya serta mengalami perekonomian yang sulit akibat kondisi ini. Maka dari itu, pemerintah mengadakan program Prakerja untuk bisa membantu pekerja yang terdampak pandemi.

Salah satunya adalah dengan memberikan insentif setelah berhasil mengikuti pelatihan. Insentif tersebut dapat digunakan sebagai modal usaha. Selanjutnya usaha tersebut bisa dijadikan sebagai sumber penghasilan.

Manfaat Mengikuti Program Prakerja

Setelah mengetahui tujuan diadakannya program Prakerja, maka sebaiknya juga harus mengetahui apa saja manfaat mengikuti program ini. Tentunya program ini akan memberikan manfaat bagi siapapun yang berhasil mendaftar dan menyelesaikan pelatihan yang sudah disediakan. Berikut beberapa manfaat yang akan dirasakan bagi peserta program Prakerja:

  • Biaya pelatihan ditanggung pemerintah dan perusahaan terkait, sehingga peserta tidak perlu khawatir untuk membayar pelatihan;
  • Tidak perlu khawatir menyediakan dana dalam mencari informasi mengenai pelatihan;
  • Mudah untuk mendapatkan pekerjaan; dan
  • Peserta akan menerima pelatihan secara gratis sekaligus skill yang tentunya bermanfaat dalam dunia kerja nantinya.

Kapan Program Prakerja Dibuka?

Hingga saat ini program Prakerja masih terus berjalan. Untuk gelombang ke-22 sudah diadakan sejak bulan November 2021 lalu. Sedangkan gelombang berikutnya akan dibuka pada bulan Februari 2022. Agar tidak ketinggalan mengenai informasi pembukaan gelombang ke-23 ini, alangkah baiknya untuk selalu memantau sosial media maupun website resmi dari program Prakerja.

Selain itu, calon peserta juga dapat mengetahui apa saja persyaratan dan cara daftar kartu Prakerja yang tepat. Dikarenakan hingga saat ini tidak sedikit yang belum berhasil dalam seleksi akibat persyaratan yang kurang. Walaupun demikian persyaratan untuk mendaftar program ini tidaklah susah. Sehingga siapa saja dapat mendaftarkan diri ke program ini dengan mudah.

Syarat Daftar Kartu Prakerja

Sebelum mendaftar sebagai anggota kartu Prakerja, maka perlu memenuhi beberapa persyaratan terlebih dahulu. Syarat daftar kartu Prakerja tidaklah rumit, sehingga siapapun bisa segera mendaftar program ini dengan mudah. Berikut beberapa persyaratan yang harus dipenuhi:

  • Merupakan seorang Warga Negara Indonesia atau WNI;
  • Memiliki KTP dengan usia minimal 18 tahun;
  • Tidak sedang kuliah atau sekolah;
  • Usia produktif, korban PHK atau orang yang memang saat ini sedang mencari kerja;
  • Seorang wirausaha;
  • Bukan merupakan ASN, TNI, Polri, DPR, DPRD, BUMN atau BUMD;
  • Tidak menerima bantuan seperti BLT, BPUM dan lainnya; dan
  • Hanya mendaftarkan dua NIK dalam satu KK.

Cara Daftar Kartu Prakerja

Untuk mendaftarkan diri di program Prakerja caranya sangat mudah. Pastikan untuk selalu update mengenai tanggal pembukaan program Prakerja agar tidak terlewat saat mendaftar. Berikut cara daftar kartu Prakerja yang benar:

1. Buat Akun

Langkah pertama yang perlu dilakukan ketika mendaftar program Prakerja yaitu terlebih dahulu membuat akun di situs resmi prakerja terlebih dahulu. Namun apabila sudah memiliki akun di Prakerja, maka bisa melewati cara ini. Bagi yang belum memiliki akun Prakerja, ikuti langkah berikut:

  • Buka situs resmi Prakerja melalui browser;
  • Isilah nama lengkap, alamat email sekaligus password;
  • Tekan menu Daftar.

2. Daftarkan Diri

Apabila sudah berhasil membuat akun Prakerja, langkah berikutnya adalah mendaftarkan diri ke program Prakerja. Jika memang persyaratan sudah terpenuhi dengan lengkap, sebaiknya segera mendaftarkan diri ke program ini. Berikut cara daftar program Prakerja:

  • Isi nomor NIK pada kolom KTP;
  • Lakukan verifikasi pada NIK selanjutnya klik menu Berikutnya;
  • Kemudian upload foto KTP juga foto diri dengan KTP;
  • Isilah nomor telepon dengan benar kemudian lakukan verifikasi;
  • Selanjutnya cek dan pastikan apakah semua kolom sudah terisi dan klik Kirim; dan
  • Selanjutnya akan muncul beberapa pertanyaan ringan terkait dunia pekerjaan, jawab semua pertanyaan dengan jujur dan benar.

3. Lakukan Tes dan Seleksi

Apabila peserta Prakerja sudah berhasil mendaftar, selanjutnya perlu melakukan tes minat dan bakat. Peserta dapat memilih minat yang sudah disediakan sesuai dengan keinginan. Apabila sudah selesai melakukan tes minat, berikutnya adalah melakukan seleksi batch sesuai dengan domisili dan kebutuhan.

Pastikan semua data yang dikirimkan sudah benar. Tunggu proses evaluasi selesai. Selanjutnya jika peserta lolos, maka akan muncul pemberitahuan melalui akun Prakerja yang dimiliki. Pastikan untuk memeriksa batch, area serta periode yang sudah dipilih. Apabila semua sudah sesuai, klik Gabung dan ikuti pelatihan yang diberikan.

4. Menerima Insentif

Apabila program pelatihan Prakerja sudah berhasil diselesaikan, maka peserta akan mendapatkan nilai tertentu. Peserta juga akan menerima insentif dari pemerintah. Tidak hanya itu, peserta juga harus memberikan nilai mengenai pelatihan yang sudah dijalankan. Sehingga nantinya diberikan biaya survey.

Jumlah insentif dapat dilihat melalui halaman dashboard akun Prakerja. Uang insentif ini diberikan secara berkala melalui rekening Bank maupun E-wallet. Berikut ini informasi tambahan mengenai insentif yang diberikan oleh program Prakerja:

a. Insentif Prakerja

Peserta yang lolos pendaftaran akan menerima kartu Prakerja serta diberikan beberapa insentif. Tentunya ini sangat menguntungkan bagi peserta, karena tidak hanya mendapatkan ilmu saja melainkan juga dana dari pemerintah. Berikut insentif yang akan didapatkan peserta Prakerja yang sudah lolos:

  • Sebanyak Rp. 1 juta sebagai biaya pelatihan;
  • Diberikan Insentif mencari kerja per bulan adalah Rp. 600 ribu dibayarkan selama 4 bulan; dan
  • Biaya pengisian survei evaluasi Rp. 50 ribu yang diberikan untuk 3 kali survei.

b. Pemberian Insentif

Perlu diketahui bahwa insentif program Prakerja ini akan diberikan secara berkala. Tentunya dengan skema yang sesuai dengan aturan dari program Prakerja tersebut. Berikut ini skema pemberian insentif Prakerja:

  • Pertama, insentif diberikan pada peserta yang sudah menyelesaikan pelatihan dan menerima sertifikat;
  • Kedua, insentif untuk mencari kerja diberikan ketika peserta sudah lolos di pelatihan pertama;
  • Insentif berikutnya diberikan jika pelatihan kedua sudah diselesaikan, begitu seterusnya;
  • Kemudian insentif biaya survei diberikan untuk penerima kartu Prakerja yang telah memberikan penilaian kepada Lembaga Pelatihan;
  •  Insentif akan dikirimkan apabila nomor rekening maupun E-wallet sudah ditambahkan pada akun; dan
  •  Nomor rekening atau E-wallet harus menggunakan nama dan NIK sesuai penerima Prakerja.

Itulah informasi mengenai syarat serta cara daftar kartu Prakerja yang benar. Sebelum mendaftarkan diri ke program Prakerja ini, pastikan semua persyaratan sudah dipenuhi. Sehingga calon peserta bisa lolos untuk mengikuti pelatihan di program pemerintah ini. Daripada itu, pastikan untuk selalu update mengenai tanggal dibuka program Prakerja. Agar tidak tertinggal ketika akan mendaftarkan diri.

https://ctdip-uat.who.int/ Kunjungi Link Nonton Film gartis INDOXXI, tersedia movie terbaru dunia21 lk21, ganool yang bisa anda totonton secara gratis.