Soal Pertanyaan : Apa yang dimaksud dengan ide pokok
Jawaban : Ide pokok adalah sebuah gagasan utama dalam sebuah paragraph. Ide pokok biasanya terletak pada awal paragraph atau akhir paragraf.
Pembahasan
Ide pokok adalah sebuah kalimat yang menjadi gagasan dalam mengembangkan sebuah paragraf. Ide pokok memiliki ciri utama yakni terdapat pada kalimat utama. Bisa dikatakan bahwa ide pokok adalah sebuah kalimat yang menjadi kunci dalam sebuah paragraf. Ide pokok hanya terdapat satu dalam satu paragraf.
Dalam sebauh paragraf, ide pokok biasanya terletak pada bagian awal paragraf atau pada akhir paragraf. Paragraf yang memiliki ide pokok dibagian awal disebut dengan paragraf deduktif. Sedangkan paragraf yang memiliki ide pokok di bagian akhir disebut dengan paragraf induktif. Terdapat beberapa cara yang bisa digunakan untuk menetukan ide pokok, yakni.
- Membaca paragraf secara keseluruhan
- Memahami isi dari paragraf tersebut
- Fokus pada awal paragraf dan akhir paragraf
Detail Jawaban
Kelas: 4 SD
Mapel: B. Indonesia
Bab: Bab 1 – Menemukan Ide Pokok dalam Paragraf
Kode: 4.1.1
Demikianlah penjelasan terkait “apa yang dimaksud dengan ide pokok” beserta jawaban secara lengkap. Informasi mengenai jawaban ini bisa dijadikan referensi pengetahuan untuk para pelajar yang hendak mencari jawaban atas pertanyaan “apa yang dimaksud dengan ide pokok”.
Kemudian, jangan lupa juga untuk membaca soal pertanyaan lainnya hanya di Ytube.id. Dengan rajin membaca lebih banyak, maka akan semakin memperluas wawasan dan ilmu pengetahuan.
Terima kasih sudah membaca.