Ini Dia 5 Daftar Teratas YouTuber Terkaya di Indonesia dengan Penghasilan Miliaran

Sejak beberapa tahun terakhir rasanya YouTuber di Indonesia mengalami peningkatan jumlah yang cukup signifikan. Bahkan tidak jarang artis televisi yang akhirnya memilih terjun menjadi seorang YouTuber. Penghasilan yang tidak bisa dibilang sedikit dari adsense YouTube menjadi salah satunya. Sejak beberapa tahun terakhir pun ada daftar YouTuber terkaya di Indonesia.

Daftar ini tentu semakin menguatkan stigma bahwa YouTuber menjadi salah satu profesi menjanjikan yang bisa dilakukan siapa saja. Nah, lalu siapa saja sih YouTuber yang termasuk dalam daftar tersebut? Simak ulasannya dibawah ini:

1. Deddy Corbuzier

YouTuber terkaya di Indonesia yang pertama ditempati oleh Deddy Corbuzier. Memiliki channel YouTube dengan nama asli ini memiliki jumlah subscriber mencapai 15,7 juta. Kepiawaian dalam menghadirkan bintang tamu yang tengah jadi perbincangan publik adalah salah satu faktor yang membuat jumlah viewers melejit.

Bahkan video YouTubenya seringkali menjadi trending topik berhari-har. Tentunya dengan jumlah viewers yang begitu banyak membuat penghasilan yang berhasil diraup Deddy Corbuzier dari YouTube juga begitu fantastis. Perkiraan pendapatan tersebut bahkan mencapai 408 juta hingga 6 miliar lebih.

2. Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

Channel YouTube milik Raffi Ahmad dan Nagita Slavina menjadi deretan artis kedua yang berhasil meraup keuntungan dari YouTube. Mengusung branding Rans Entertainment, channel YouTube Raffi Nagita ini memiliki jumlah subscriber mencapai 21,4 juta.

Family vlog adalah konten utama yang diusung oleh Raffi Nagita, selain itu kini Rans Entertainment juga telah mengembangkan konten kids bertema 3 dimensi. Tentunya dengan berbagai konten menarik, Rans Entertainment berhasil mengumpulkan banyak pendapatan dari YouTube. 300 juta hingga 5 miliar adalah perkiraan jumlah pendapatan yang diperoleh dari YouTube.

3. Atta Halilintar

Atta Halilintar mungkin bisa dibilang merupakan real YouTuber yang memang bertumbuh dari YouTube dan tidak memiliki background artis sebelumnya seperti dua content creator di atas. Namun, penghasilan YouTube Atta Halilintar bisa dibilang adalah salah satu yang tertinggi di Indonesia.

YouTuber yang berhasil mengumpulkan jumlah subscriber lebih dari 27 juta ini mengusung tema vlog daily yang sering muncul di barisan trading Indonesia. Penghasilan yang berhasil didapatkan Atta Halilintar sendiri dari YouTube adalah 347 juta hingga 5 miliar setiap bulannya.

4. Baim Paula

Baim Paula menjadi pasangan artis kedua yang sukses dalam dunia content creator di YouTube. Menyajikan konten bertema sosial dengan selingan prank membuat konten milik Baim Wong dan Paula Verhoeven ini memiliki jumlah subscriber 19,5 juta.

Angka dari penonton  video YouTubenya pun sudah jutaan dan tentu saja sering menjadi trending topik di Indonesia. Nah, untuk perkiraan pendapatan yang didapat Baim Paula sendiri dari YouTube adalah 200 juta bahkan hingga 3 miliar setiap bulannya.

5. Ria Ricis

Tentunya dalam daftar YouTuber terkaya di Indonesia, Ria Ricis adalah nama yang akan tercatat di dalamnya. Adik dari Ustadzah Oki Setiana Dewi ini memiliki pangsa pasar anak-anak pada awalnya meskipun kini lebih kearah remaja. Jumlah subscriber yang telah mengikuti channel Ria Ricis juga telah mencapai 26,3 juta hingga september 2021 ini.

Video yang diupload pun juga seringkali trending topik di YouTube. Tentunya dengan raihan subscriber juga viewers yang begitu banyak, Ricis berhasil mendapatkan penghasilan yang fantastis dari YouTube. Perkiraan angka 193 juta hingga 1 milyar rupiah adalah estimasi yang dapat diperkirakan.

Kelima channel YouTuber Terkaya di Indonesia tersebut hanyalah sedikit dari sekian banyak YouTuber Indonesia yang sebenarnya juga memiliki penghasilan Fantastis. Beragam konten mulai dari daily vlog, prank, bahkan hingga tema tentang lingkungan atau sosial eksperimen adalah beberapa konten yang disajikan.

https://ctdip-uat.who.int/ Kunjungi Link Nonton Film gartis INDOXXI, tersedia movie terbaru dunia21 lk21, ganool yang bisa anda totonton secara gratis.