Ketahui Cara Menambahkan Lisensi Musik di YouTube Supaya Tidak Terkena Pelanggaran Hak Cipta

Menyertakan lisensi pada musik di YouTube menjadi hal penting yang harus dilakukan oleh YouTuber. Hal ini perlu dilakukan sebagai bentuk untuk menjaga hak cipta baik milik sendiri maupun milik creator lain. Nah, lalu bagaimana cara menambahkan lisensi musik di YouTube? Simak di bawah ini untuk ulasan lengkapnya:

1. Silakan Buka Aplikasi YouTube

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah membuka aplikasi YouTube terlebih dahulu. Silakan login menggunakan akun YouTube yang akan digunakan untuk mengupload video. Tuliskan judul lagu atau nama content creator yang akan digunakan lagunya. Hal ini tidak perlu dilakukan bila musik yang digunakan akan milik pribadi atau hasil dari produksi sendiri.

2. Pilih Musik

Tahap selanjutnya adalah memilih musik yang akan digunakan dalam video yang nantinya akan di upload. Silahkan scroll vidio kebawah hingga menemukan kolom deskripsi. Biasanya kolom deskripsi ini akan ada pada bagian bawah video YouTube sebagai penyertaan keterangan tentang video. Nah, langkah selanjutnya silahkan baca keterangan deskripsi yang disertakan oleh konten kreator tentang video tersebut.

3. Salin Lisensi

Cara menambahkan lisensi musik di YouTube selanjutnya adalah menyalin lisensi musik yang disertakan oleh konten kreator. Lisensi ini bisa ditemukan saat mengunduh musik yang digunakan dalam suatu video. Musik ini bisa di download melalui link yang disertakan oleh konten kreator pada kolom deskripsi.

Nantinya pengguna akan diarahkan pada jendela baru yang menampilkan video yang akan di download. Silakan klik lambang anak panah ke bawah untuk mendownload musik. Jangan lupa untuk menyalin lisensi yang biasanya disertakan pada bagian bawah video. Pilih menu click to copy lisensi untuk menyalin lisensi musik. Pastikan bahwa musik yang disertakan memang boleh untuk di download dan digunakan kembali dengan format video lain.

4. Pilih Menu YouTube Studio

Langkah berikutnya adalah masuk ke akun channel YouTube terlebih dahulu, kemudian silahkan klik menu YouTube Studio untuk tahap selanjutnya. Nantinya akan ada arahan menuju pengunduhan aplikasi di play store terlebih dahulu apabila pengguna belum memiliki aplikasi YouTube Studio. Tunggu proses pengunduhan selesai dilakukan supaya bisa digunakan untuk melakukan setting YouTube.

5. Pilih Video

Apabila proses pengunduhan telah selesai maka, selanjutnya silahkan masuk ke menu Studio. Menu ini ada pada bagian kiri atas dari dashboard YouTube. Langkah berikutnya silahkan memilih video mana yang akan ditambahkan musik serta lisensi musiknya. Pada tahap ini nantinya pengguna akan dapat melihat berbagai video yang sebelumnya telah diupload pada channel YouTube.

6. Pilih Menu Edit

Hal berikutnya yang harus dilakukan adalah memilih menu edit yang ada pada bagian atas pada video YouTube yang telah dipilih. Pada menu inilah nanti lisensi dapat di paste dan dapat ditambahkan pada keterangan video YouTube. Nantinya tampilan jendela YouTube akan kembali berubah dan menu edit akan berpindah ke bagian bawah video YouTube.

Nah, pada tahap ini silakan kembali klik menu edit yang ada pada bagian bawah video. Nantinya pada halaman ini akan terlihat keterangan dari video YouTube yang telah di upload. Silakan paste lisensi yang sebelumnya telah disalin pada bagian kolom kosong yang disediakan oleh YouTube. Klik simpan atau selesai sebagai tahap akhir.

7. Cek Video

Tahap paling akhir yang perlu dilakukan adalah melakukan cek video yang telah diedit. Silakan ketikkan judul dari video yang sebelumnya ini telah diedit pada search YouTube. Lihat pada bagian bawah video apakah lisensi telah berhasil ditambahkan atau belum. Apabila lisensi belum tercantum maka, ulangi hal serupa untuk menambahkan lisensi.

Begitulah tadi cara menambahkan lisensi musik di YouTube dengan mudah. Menambahkan lisensi musik ini penting dilakukan sebagai pencegahan pelanggaran hak cipta yang bisa saja menjadi masalah dan membuat pengguna terlibat dalam hukum.

Pencarian Berdasarkan Kata Kunci

cara menambahkan lagu berhakcipta diyoutubeCara membuat lisensi YouTubecara menambahkan musik di youtubeMusic yang masuk lisensi youtube
https://ctdip-uat.who.int/ Kunjungi Link Nonton Film gartis INDOXXI, tersedia movie terbaru dunia21 lk21, ganool yang bisa anda totonton secara gratis.